Hankook and Company Group Mengakuisisi Hanon Systems

Hankook and Company Group Mengakuisisi Hanon Systems

Kantor pusat Hankook Tire & Technology di Seoul.-DOK.HANKOOK-

Dalam surat tersebut, Cho menyatakan, perusahaan akan memanfaatkan semua sumber daya, termasuk perusahaan induk, untuk memaksimalkan sinergi dengan Hanon Systems. "Mari terus berkembang sebagai pemimpin yang proaktif melalui komunikasi dan kolaborasi, seperti yang selalu kita lakukan," ujar Cho.

BACA JUGA: Hankook Tire Dinobatkan sebagai Perusahaan dengan Manajemen Bisnis Berkelanjutan

Lebih lanjut, Cho menekankan, akuisisi ini akan menjadi momen penting dalam kemampuan teknologi canggih dan kekuatan unik Hanon Systems yang akan menghasilkan momentum yang lebih besar. "Dengan aset kedua perusahaan, termasuk personel dan keahlian, kami akan menguatkan posisi grup di era kendaraan listrik," katanya.

Hankook and Company Group menargetkan untuk dapat menyelesaikan akuisisi Hanon Systems pada akhir tahun ini. Perusahaan mengumumkan bahwa sebelum menandatangani perjanjian final, mereka telah mendapatkan persetujuan antimonopoli dari otoritas di Amerika Serikat, Uni Eropa, Kanada, Tiongkok, Turki, dan Meksiko. 

Setelah persetujuan pemerintah luar negeri, termasuk Peraturan Subsidi Luar Negeri (FSR), selesai dan pembayaran untuk saham yang dimiliki oleh Hahn and Company dilakukan, akuisisi Hanon Systems akan resmi selesai.

Perwakilan dari Hankook and Company Group mengatakan, "Manajemen inovasi yang dipimpin oleh Ketua Cho dan kemampuan proaktif para karyawan telah membuahkan hasil yang baik. Perusahaan akan terus berkomunikasi dengan para pemangku kepentingan untuk menyelesaikan prosedur yang tersisa dan memosisikan diri sebagai pemimpin inovasi di masa depan dalam teknologi mobilitas." (Atn)

Sumber: hankook tire