BRI Bekasi Siliwangi Salurkan Bantuan Dana Bapekis ke Musala Al Mutaqin

BRI Bekasi Siliwangi Salurkan Bantuan Dana Bapekis ke Musala Al Mutaqin

BRI BO Bekasi Siliwangi salurkan bantuan dana ke Musala Al Mutaqin Bekasi. -DOK.BRI-

JURNALISID.COM --- Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office (BO) Bekasi Siliwangi terus memberikan yang terbaik kepada nasabah dan masyarakat.

Beragam produk dan program unggulan BRI juga selalu diberikan kepada nasabah dan masyarakat. Sebut saja layanan digital dalam satu genggaman yang memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan yaitu BRImo.

Tak ketinggalan produk perbankan unggulan lainnya milik BRI yang memang sangat membantu para pelaku usaha, yaitu Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Oleh karena itu, dari sekian banyak program unggulan, BRI juga memiliki program untuk lingkungan sekitar yang membutuhkan. Sebagai bentuk kepedulian, BRI BO Bekasi Siliwangi menyalurkan bantuan berupa sumbangan ke lingkungan yang membutuhkan. 

Adapun bantuan diberikan ke Musala Al Mutaqin yang berada di Jalan Kampung Pondok Benda Gardu, Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Pimpinan BRI Bekasi Siliwangi, Iqbal Perdana, menjelaskan, bantuan ini merupakan bagian dari program Badan Pembina Kerohanian Islam (Bapekis) BRI yang mana dikumpulkan dari para pekerja BRI BO Bekasi Siliwangi.

BACA JUGA: Relokasi Kantor Kas BRI HK Tower Diresmikan

"Jadi ini merupakan sumbangan dari pekerja BRI BO Bekasi Siliwangi yang dikumpulkan setiap Jumat," jelas Iqbal dalam keterangannya, Senin (19/1).

Untuk kali ini sumbangan yang diberikan ke Musala Al Mutaqin berupa cat untuk bangunan musala tersebut. Bantuan yang diberikan diharapkan bisa bermanfaat dan meringankan kebutuhan pembangunan musala.

"Semoga apa yang diberikan bisa dimanfaatkan sebaik mungkin dan terima kasih untuk para pekerja BRI Bekasi Siliwangi," tegasnya.

BRI BO Bekasi Siliwangi memang memiliki beberapa program kepedulian dan ini merupakan salah satunya.

"Kami mempunyai beberapa program tak hanya sosial keagamaan, ada juga pendidikan, kesehatan dan lainnya," tutupnya. (Atn)

Source
Tag
Share
Berita Lainnya