Chery Omoda E5 Jelajahi Jakarta-Bali dalam PLN Mobile EVenture 2024
Chery Omoda E5 dalam PLN Mobile Eventure 2024.-DOK.CSI-
JURNALISID.COM --- Chery Omoda E5 sukses mencuri perhatian dalam roadshow bertajuk 'PLN Mobile EVenture 2024: Jelajah Liburan dengan Kendaraan Listrik' yang diinisiasi PT PLN bersama Serikat Pekerja PLN (SP PLN).
Crossover SUV listrik besutan PT Chery Sales Indonesia (CSI) ini berhasil menempuh perjalanan sejauh 1.350 kilometer dari Jakarta menuju Bali, membuktikan keunggulan baterainya dengan jarak tempuh jauh.
Selain itu, kemampuan pengisian daya cepat dan kenyamanan yang ditawarkan Chery Omoda E5 juga menjadi sorotan selama kegiatan yang berlangsung pada 3-8 Desember 2024 lalu.
Keikutsertaan Omoda E5 dalam PLN Mobile EVenture 2024, merupakan komitmen CSI dalam mengampanyekan penggunaan EV sebagai transportasi ramah lingkungan, sekaligus memastikan kesiapan infrastruktur Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di jalur strategis pada rute Jakarta menuju Bali menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.
Dalam kegiatan yang dimulai dari Kantor PLN Pusat di Jakarta ini, Chery Omoda E5 dengan mudah menaklukkan rute Jakarta-Bali yang didukung dengan infrastruktur pengisian ulang daya di sepanjang perjalanan.
"Kolaborasi Chery dan PLN dalam PLN Mobile EVenture 2024 telah berhasil menunjukkan kesiapan infrastruktur kendaraan listrik di Indonesia. Bagi kami, kesempatan ini sangat penting agar edukasi kepada masyarakat mengenai kendaraan listrik dapat berlangsung dengan komprehensif. Partisipasi Omoda E5 dalam kegiatan ini juga membuktikan, bahwa Crossover SUV listrik kami dapat diandalkan untuk perjalanan jauh selama momen libur Nataru 2025," ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand Department PT CSI, dalam keterangannya, Selasa (17/12).
BACA JUGA: SUV Listrik Off-road Pertama di Indonesia, Chery J6 Resmi Menyapa Konsumen Surabaya
BACA JUGA: Omoda E5 Raih Sertifikasi Bintang Lima di Euro NCAP dan Australasian NCAP
Sinergi yang kuat antara Chery dan PLN dalam PLN Mobile EVenture 2024, merupakan langkah maju dalam mewujudkan target pemerintah untuk mencapai Net Zero Emission pada 2060.
Dipilihnya Omoda E5 sebagai kendaraan listrik dalam ekspedisi pemetaan SPKLU dari Jakarta ke Bali, menunjukkan kepercayaan terhadap kemampuan mobil listrik Crossover SUV ini dalam menempuh jarak jauh.
Dengan jangkauan hingga 505 km berdasarkan pengujian NEDC dan 430 km sesuai pengujian WLTP, Chery Omoda E5 telah membuktikan dirinya sebagai kendaraan listrik yang andal dan efisien.
Omoda E5 juga sudah dibekali dengan fitur Ultra-Fast Charging, waktu pengisian dari baterai 30% hingga 80% hanya dalam waktu 28 menit, sehingga meminimalkan waktu tunggu saat melakukan perjalanan jauh.
Selama ekspedisi dari Jakarta menuju Bali, Crossover SUV listrik ini hanya melakukan tiga kali pengisian penuh baterai dengan pengisian pertama dilakukan di PLN Jawa Barat, PLN Jawa Tengah, dan terakhir di Jawa Timur. Demi menjaga kesehatan baterai Omoda E5, pengisian ulang dilakukan dengan kondisi daya baterai tidak kurang dari 30%.
Chery Go Green Fund Program
Sumber: pt chery sales indonesia