Agar Lebih Dekat Konsumen, AION Indonesia Gelar DRIVEperience melalui Tiga Model Andalan

Agar Lebih Dekat Konsumen, AION Indonesia Gelar DRIVEperience melalui Tiga Model Andalan

AION membawa Hyptec HT dalam DRIVEperience di PIK.-DOK.AION-

Fitur keselamatan seperti Lane Departure Warning dan Lane Keeping Assist Aktif memastikan kendali stabil dan aman. Hyptec HT menawarkan jarak tempuh hingga 620 km (NEDC) dengan satu kali pengisian daya, didukung teknologi pengisian cepat 800V yang mengisi baterai dari 10% ke 70% hanya dalam 15 menit, memberikantambahan jarak hingga 400 km. 

Teknologi pemulihan energi tanpa gangguan juga meningkatkan efisiensi maksimal untuk pengalaman berkendara yang optimal. Selain itu,mobil ini juga dilengkapi dengan desain yang menggabungkan estetika klasik Eropa dengan kenyamanan modern, dan dibekali dengan 22 speaker Dolby Atmos, sangat cocok bagi mereka yang mencari solusi mobilitas listrik yang stylish dan nyaman.

Model lainnya adalah AION Y Plus, sebuah mobil listrik modern dengan desain futuristik yang menggabungkan kenyamanan, performa, dan efisiensi energi. Salah satu fitur unggulannya adalah intelligent voice assistant. 

Interiornya luas dan nyaman, dilengkapi kursi lipat yang bisa menjadi tempat tidur setara ukuran king-size, menjadikannya pilihan praktis untuk individu maupun keluarga. Dengan tenaga 100 kW, torsi 225 Nm, dan baterai Magazine Battery 2.0 yang telah teruji keamanan, AION Y Plus memiliki jarak tempuh hingga 490 km. (Atn)

Sumber: aion indonesia