Tampil Kian Berkelas, Yamaha Grand Filano Hybrid Hadir dengan Warna Baru
Penambahan warna baru Yamaha Grand Filano Hybrid.-DOK.YIMM-
Ditemani dengan beragam advanced fitur sehingga menghadirkan kenyamanan dalam melalui setiap rute perjalanan. Efisiensi bahan bakar juga dapat dimonitor melalui indikator konsumsi bahan bakar yang terdapat pada TFT speedometer.
BACA JUGA: Yamaha Pamerkan Warna dan Teknologi Terbaru, Perkuat Identitas Lifestyle Skutik di IMOS 2024
Selain itu, TFT Sub Display menjadi fitur yang pertama dikelasnya membuat tampilan digital speedometer semakin informatif dengan tampilan berwarna dan animasi seperti Welcome dan Goodbye Message, Odometer, Fuel Consumption, serta Power Assist Indicator.
Pengendara juga dapat memantau secara langsung dengan aplikasi Y-Connect dari display speedomemeternya seperti notifikasi pesan dan telepon masuk, dan lainnya.
Tampilannya yang stylish semakin diperkuat dengan pencahayaan yang semakin terang karena seluruh lampu sudah menggunakan LED seperti Diamond Shaped LED Headlight, Unique LED Position Light, Front dan Rear LED Turn Signals, LED Tailight hingga lampu LED pada bagasi.
Hal ini menjadikan Grand Filano Hybrid sebagai partner berkendara yang menunjang fashion style.
Yamaha Grand Filano Hybrid juga menawarkan practicallity yang mumpuni dengan berbagai kelengkapan fitur yang mendukung kepraktisan pengendara dengan mobilitas tinggi atau rutinitas padat.
Seperti fitur Smart Front Refuel sehingga pengisian bahan bakar lebih praktis tanpa membuka jok, kapasitas bagasi terbesar (27L) di kelasnya sehingga dapat menampung barang bawaan lebih banyak mendukung pengendara tetap tampil stylish dan nyaman saat berkendara.
BACA JUGA: Yamaha Rilis Varian dan Warna Terbaru Fazzio Hybrid Series, Skutik Gen Z yang Auto Worth It
Selain itu, pengendara masa kini bisa tetap online selama berkendara dengan memanfaatkan fitur Electric Power Socket untuk mengisi daya gadget yang kali ini tersedia dalam port USB Type A.
Semakin tenang menyimpan barang karena Grand Filano Hybrid memiliki Spacious Front Pocket sebagai ruang penyimpanan yang dapat dibuka tutup saat membawa barang pada bagian depan.
Semakin praktis, seluruh tipe Yamaha Grand Filano Hybrid sudah menggunakan Smart Key System, sebagai sistem kunci canggih tanpa anak kunci (keyless) yang dilengkapi dengan fitur Answer Back System untuk memudahkan pengendara mencari posisi parkir motor.
Tampilan baru Yamaha Grand Filano Hybrid Lux dan Neo sudah dapat dibeli pada seluruh dealer resmi Yamaha Indonesia mulai bulan ini. Untuk Grand Filano Hybrid tipe Neo dengan warna baru sudah dipasarkan dengan harga Rp27.455.000, sedangkan Yamaha Grand Filano Hybrid tipe Lux dipasarkan dengan harga Rp28.205.000.
Informasi produk selengkapnya dapat langsung mengunjungi website resmi Yamaha Indonesia www.yamaha-motor.co.id atau Instagram @yamahaindonesia. (Asl)
Sumber: pt yamaha indonesia motor manufacturing