Mobil Listrik AION Hyptec HT Jadi Favorit Pengunjung GIIAS Semarang 2024
Mobil modern AION, Hyptec HT, di GIIAS Semarang 2024.-DOK.AION-
JURNALISID.COM --- AION berhasil menarik perhatian pengunjung Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 dengan total pemesanan sebanyak 35 surat pemesanan kendaraan (SPK) selama empat hari penyelenggaraan.
Total pemesanan itu didominasi oleh Hyptec HT yang juga mendapatkan penghargaan sebagai SUV Terfavorit pada ajang tersebut. Hyptec HT, varian premium dengan pintu Gullwing sangat mencuri perhatian karena desainnya yang mewah, futuristik, dan stylish.
Sepanjang GIIAS Semarang 2024, AION Y Plus juga berhasil menjadi daya tarik pengunjung dengan banyaknya yang melakukan test drive, terutama untuk merasakan kabinnya yang luas.
"Keberhasilan kami di GIIAS Semarang 2024 adalah bukti nyata dari tingginya minat masyarakat terhadap kendaraan listrik. Dengan menerima 35 SPK hanya dalam beberapa hari, kami yakin AION Y Plus dan Hyptec HT dapat memenuhi harapan konsumen yang menginginkan mobil yang tidak hanya efisien, tetapi juga stylish dan aman. Kami juga memberikan kesempatan test drive agar pengunjung GIIAS Semarang semakin memahami performa dan komitmen teknologi AION terhadap keberlanjutan," ujar Andry Ciu, Chief Executive Officer AION Indonesia, dalam keterangan resmi, Selasa (29/10).
AION Y Plus di GIIAS Semarang 2024.-DOK.AION-
BACA JUGA: AION Menggelar DRIVEperience Ketiga Bersama AION Y Plus dan Hyptec HT
Menjadi Mobil Terfavorit
Tingginya antusiasme pengunjung GIIAS Semarang 2024 terhadap AION Y PLus dan Hyptec HT menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia semakin terbuka terhadap mobil listrik sebagai alternatif kendaraan kedua.
Dalam beberapa tahun terakhir, kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan hidup telah meningkat, dan mobil listrik menjadi solusi yang tepat untuk mengurangi emisi karbon serta polusi udara.
Hyptec HT tampil dengan teknologi yang mutakhir dan fitur futuristik serta kemewahannya. Model ini dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara dengan performa tinggi menggunakan teknologi baterai inovatif berasal dari Magazine Battery 2.0 yang sudah diuji coba Gun Shoot.
Berkapasitas 83 kWh yang mampu menjelajah hingga lebih dari 600 km dalam satu kali pengisian daya penuh, sehingga memiliki efisiensi energi yang tinggi dan ramah lingkungan.
Mobil elegan ini juga bertenaga 250 kW atau 335 HP, dengan torsi 430 Nm yang mampu melesat dari 0 ke 100 kilometer per jam hanya dalam waktu 5,8 detik.
Dengan performa yang responsif dan akselerasi yang mengesankan, mobil ini menjadi pilihan yang ideal bagi mereka yang mendambakan kenyamanan dan efisiensi dalam berkendara.
BACA JUGA: AION Y Plus dan Hyptec HT: Mobil Listrik Modern Siap Memikat Hati Pengunjung GIIAS Semarang 2024
Sumber: aion indonesia