Tiggo 8, SUV 7-Seater Terbaru Chery Resmi Hadir di Makassar

Tiggo 8, SUV 7-Seater Terbaru Chery Resmi Hadir di Makassar

Peluncuran Chery Tiggo 8 di Makassar, Sulawesi Selatan.-DOK.CSI-

Sunroof panoramic elektrik menghadirkan panorama langit yang luas, menciptakan suasana kabin yang lapang dan menyenangkan. Fitur one-click start dan keyless entry memberikan kemudahan akses, sementara kursi pengemudi dengan dukungan lumbar yang dapat diatur serta bahan jok premium menjamin kenyamanan optimal. 

AC hingga baris ketiga memastikan semua penumpang merasakan kesejukan yang merata. Tambahan fitur welcoming seat dan memory seat, serta ambient light multicolor dengan tujuh pilihan tema warna yang dapat disinkronkan dengan irama musik, semakin memperkaya moment disetiap perjalanan.

BACA JUGA: Chery Tiggo 8, Teman Baru Berpetualang Keluarga Indonesia

Lebih lanjut Ilham mengatakan, Chery juga sangat melihat betul harga yang menjadi pertimbangan utama bagi sebagian besar konsumen. 

"Chery memahami hal ini, sehingga kami menawarkan Tiggo 8 dengan harga Rp356.500.000 OTR Makassar untuk varian Comfort, dan Rp396.500.000 untuk varian Premium. Dengan harga tersebut, konsumen dapat menikmati mobil yang mempunyai ketangguhan dan fitur mewah serta teknologi canggih yang biasanya hanya ditemukan pada mobil mewah dengan harga yang jauh lebih mahal," katanya.

Setiap pembelian Chery Tiggo 8, konsumen akan mendapatkan garansi kendaraan 6 tahun atau 150.000 kilometer, dan gratis biaya suku cadang dan jasa perawatan selama 4 tahun atau 60.000 km.

Khusus untuk 1.000 konsumen pertama, Chery Family akan mendapatkan penawaran ekslusif garansi mesin hingga 1.000.000 km atau 10 tahun, jaminan buy back sebesar 70%, asuransi kendaraan gratis selama satu tahun, serta 1 tahun free roadside asistance.

Chery Tiggo 8 hadir sebagai partner sempurna. Dengan kabin yang luas dan nyaman, performa tangguh serta fitur-fitur keselamatan yang lengkap, akan menemani setiapa moment setiap perjalanan yang akan terasa lebih aman dan menyenangkan. (Atn)

 

Sumber: pt chery sales indonesia