Spanyol-Inggris Berebut Gelar di Euro 2024, Lihat Rekor Pertemuan dan Statistik Kedua Tim

Spanyol-Inggris Berebut Gelar di Euro 2024, Lihat Rekor Pertemuan dan Statistik Kedua Tim

Logo Euro 2024-DOK.UEFA-

JurnalisID - Spanyol dan Inggris akan bertemu di partai puncak alias final turnamen sepakbola Euro 2024. Laga pamungkas turnamen ini bakal tersaji di Olympiastadion Berlin ini pada Senin, 15 Juli 2024, jam 2.00 WIB.

Terakhir kali kedua tim bertemu di ajang UEFA Nations League pada Oktober 2018. Main di kandang sendiri, Spanyol kalah 2-3. Tiga Singa unggul 3-0 melalui Raheem Sterling menit 16 dan 38, serta Marcus Rashford menit 30. Sedangkan Matador menceploskan gol lewat Paco Alcacer menit 58 dan Sergio Ramos menit 90+8.

Adapun terakhir kali Spanyol dan Inggris bertemu di pentas Euro adalah pada perempat final Euro 1996 saat berlangsung di Inggris. Bermain imbang tanpa gol, Spanyol akhirnya kalah adu penalti 2-4.

Spanyol melaju ke final kali ini setelah menyingkirkan Prancis 2-1 di semifinal, sedangkan Inggris lolos berkat kemenangan dengan skor sama 2-1 atas Belanda. (Atn)


Pertandingan final Euro 2024 mempertemukan Spanyol dengan Inggris di Olympiastadion Berlin, Jerman.-Istimewa-

Rekor 5 pertemuan terakhir kedua tim

16/10/18 Spanyol 2-3 Inggris (UEFA Nations League)

09/09/18 Inggris 1-2 Spanyol (UEFA Nations League)

16/11/16 Inggris 2-2 Spanyol (Persahabatan)

14/11/15 Spanyol 2-0 Inggris (Persahabatan)

13/11/11 Inggris 1-0 Spanyol (Persahabatan)

Perjalanan Spanyol di Euro 2024

15/06/24 Spanyol 3-0 Kroasia (Grup B)

21/06/24 Spanyol 1-0 Italia (Grup B)

Sumber: